Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kewajiban Mencari Rezeki Yang Halal

Rosulullah Saw., bersabda, “Ya Allah, berkahilah ummatku di pagi buta.” Imam Tirmidzi meriwayatkannya dari Shakkar al-Ghamidi. Maksud di pagi buta adalah berusaha mencari rezeki di pagi hari sekali.  Shakkar sendiri, menurut imam Tirmidzi, seorang pedagang yang mengirim dagangannya di pagi-pagi sekali. Ia menjadi kaya dan banyak hartanya.

Dari Ali bin Abi Thalib, Rosulullah Saw. bersabda, “Sesungguhnya Allah suka kalau Dia melihat hamba-Nya berusaha mencari barang yang halal.” (HR. At-Thabrani dan ad-Dailami)
Dari Malik bin Anas ra. Bahwa Rosulullah Saw., bersabda, “mencari barang halal hukumnya wajib bagi setiap muslim.” (HR. At-Thabrani)

Dari Rafi bin Khudaij bertanya, “Wahai Rosulullah, pekerjaan apakah yang paling baik?”
Rosulullah menjawab, “Pekerjaan orang dengan tangannya sendiri dan semua jual beli yang mabrur.”
Apa itu mabrur? Mabrur adalah paling halal dan paling berkah.

*diambil dari Fiqh Sunnah karya Sayyid Sabiq dalam cetakan lama tahun 1996.
(Sumber;Hidayatullah.com)



















Post a Comment for "Kewajiban Mencari Rezeki Yang Halal"